leader of organitation
selamat datang ini adalah blog tentang seni teknologi dan ilmu bermanfaat bisa kita gunakan untuk share bersama demi kemajuan bangsa indonesia sukses indonesia !!!.
senitekno

Kamis, 25 Agustus 2011

Buah Mangga

TANAMAN BUAH MANGGA
Nama latin :  Mangifera Indicha L.
Nama lokal : Mangga
Gambar tanaman buah mangga 150x150 Tanaman buah mangga
Tanaman buah mangga
Diskripsi : Nama buah mangga (Mangifera indica) ini berasal dari Malayalam manga. Dijadikan bahasa Indonesia  menjadi mangga; dan pada pihak lain, kata ini dibawa ke negara Eropa oleh orang-orang Portugis dan diserap menjadi manga (bahasa Portugis), mango (bahasa Inggris) dan lain-lain. Nama ilmiahnya sendiri kira-kira mengandung arti: “(pohon) yang berbuah mangga, berasal dari India”. Berasal dari sekitar perbatasan India dengan Burma, mangga telah menyebar ke Asia Tenggara sekurangnya semenjak 1500 tahun yang silam. Buah ini dikenal pula dalam berbagai bahasa daerah, seperti mempelam (Mly.), pelem atau poh (Jw.), dan lain-lain.
Pohon mangga berperawakan besar, dapat mencapai tinggi 40 m atau lebih, meski kebanyakan mangga peliharaan hanya sekitar 10 m atau kurang. Kulit batang coklat kelabu sampai kehitaman, memecah atau beralur. Bertajuk rimbun, melebar sampai 10 m.
Ciri-ciri tanaman buah mangga adalah sbb :
  • Daun berwarna hijau berselang seling, berbentuk lonjong dengan panjang 15 – 35 cm dan lebar 6 – 16 cm. Ketika masih muda warnanya jambu merah jingga, kemudian merah tua dan yang terakhir hijau.
  • Bunga berbentuk bulir ujungnya, bunga kecil berwarna putih.
  • Buah berwarna hijau jika belum masak dan setelah masak berwarna kuning dan ada yang berwarna jingga, berbau damar dan sedikit harum.
  • Biji tunggal yang leper, bijinya berserabut atau licin.
Zat yang terkandung didalamnya :
  • Sumber serat
  • vitamin C
  • antioksidan
  • mineral
  • sumber air
Berikut adalah beberapa khasiat tanaman buah mangga :
  1. Untuk mengatasi radang kulit : 150 gr kulit mangga cuci dan masak denga air secukupnya hingga mendidih. Setelah mendidih angakat lalu gunakan untuk air rebusan tersebut untuk mencuci kulit yang terkena radang.
  2. Influensa : 200 gr daging buah mangga, 10 gr jahe dan 2 batang daun bawang putih. Rebuslah semua bahan dengan air 500 cc hingga air tinggal setengahnya. Minum airnya selagi hangat.
  3. Mabuk perjalanan : Ambil mangga dan keringkan lalu rebus mangga dengan air secukupnya. Selagi hangat tambah madu secukupnya dan air jeruk nipis 10 cc aduk rata dan minum selagi hangat.
  4. Batuk dan sesak napas : Ambil 1 buah mangga, 1 sdm air jeruk nipis, 2 sdm madu, 100 ml ar hangat, masukkan semua bahan kedalam blender dan blender sampai halus. Minumlah 2 x sehari.
Itulah tadi tips-tips cara pembuatan ramuan mangga sebagai obat herbal, Untuk para peminat mangga jika jenuh makan mangga dengan dimakan begitu aja, buatlah mangga seperti diatas selain jadi minuman segar juga berfungsi sebagai obat. Mudah-mudahan tips-tips diatas bermanfaat bagi anda semua amiiin.
Dikutip dari berbagai sumber

0 komentar:

Posting Komentar

postingan yang saya berikan hanya untuk pengetahuan...
bagi yang menginginkan artikel dibawah bisa hub. via facebook ke profile saya..
tidak boleh copy tanpa ijin admin terimakasih ...

Blogger news

page facebook

comment here

visitor

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | cheap international calls